Hosting Unlimited Indonesia

Tamasya ke Pantai Jangka


Rekreasi, atau kita sering menyebutnya tamasya adalah salah satu agenda penting untuk menyegarkan pikiran dari beban rutinitas yang kita lakoni sehari-hari.

Rutinitas yang terkadang membosankan dapat memicu stres. Dalam kondisi ini, tamasya menjadi salah satu solusi sebagai medium relaksasi guna merenggangkan urat-urat saraf. 

Di Aceh, istilah tamasya dikenal dengan meuramin. Istilah ini bermakna berkumpul bersama, baik dengan keluarga, teman atau pun kolega. 

Salah satu tempat yang sering dijadikan objek rekreasi, tamasya atau meuramin adalah tempat wisata semisal pantai.

Bersama anak gadis
Syiza Ghazia Rihani

Di sana kita bisa menyegarkan pikiran dengan memandangi lautan luas, keindahan pantai, kesibukan nelayan, atau sekadar bermain bersama di tepi pantai sembari membuat gundukan pasir yang kemudian disapu ombak. 

Sabtu kemarin, (31/10/2020) dalam rangka mengisi hari libur, kami bersama keluarga besar bertamasya ke Pantai Jangka Kabupaten Bireuen. Perjalanan dari kampung kami ke Pantai Jangka hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit. 

Dalam tamasya kemarin kami turut mengajak ayah kami, Tgk. Ismail Sarong untuk menikmati keindahan Pantai Jangka sembari sarapan pagi di sebuah gubuk tepi pantai. 

Bersama keluarga besar
Tgk. Ismail Sarong

Suasana Pantai Jangka lumayan ramai karena hari libur. Pantai Jangka adalah salah satu tempat wisata murah meriah yang sering dikunjungi oleh warga, khususnya masyarakat Kabupaten Bireuen dan sekitarnya. 

Tidak hanya keindahan pantai dan perahu-perahu nelayan, di sana juga banyak pohon-pohon rindang untuk berteduh. Suasananya terbilang cukup nyaman dan asyik. 

Pepohonan

Jalan utama menuju Pantai Jangka adalah melalui simpang empat Kota Matangglumpangdua, atau yang oleh warga setempat dikenal dengan simpang lampu merah. Dari simpang lampu merah kita memasuki jalan menuju utara. Jalan lurus sampai ke pasar Kota Jangka. Pantai Jangka terletak pas di belakang pasar. 

Untuk biaya masuk bagi kendaraan roda dua sejumlah Rp. 5000 dan roda empat Rp. 10.000. Terbilang cukup murah dan terjangkau. 

Kantin

Selain bersantai, di sana kita juga bisa memesan berbagai makanan dan minuman dari sejumlah kantin yang berbaris rapi di bawah pepohonan tak jauh dari bibir pantai.

Pantai Jangka adalah salah satu tempat wisata favorit yang layak dikunjungi di Kabupaten Bireuen.

Silakan merapat! 

Bersama keluarga kecil
Tamasya ke Pantai Jangka Tamasya ke Pantai Jangka Reviewed by Khairil Miswar on 6:26 PM Rating: 5

No comments:

Hosting Unlimited Indonesia
Powered by Blogger.