Hosting Unlimited Indonesia

Gara-Gara Covid 19 Peninjauan Adsense Masih Tertunda


Blog khairilmiswar.blogspot.com ini sudah saya ajukan ke Google Adsense sejak hampir dua bulan lalu, namun sampai saat ini belum bisa dilakukan peninjauan oleh pihak Google. Saya terus mengulang permohonan pengajuan selama empat hari sekali, tapi masih belum bisa ditinjau.

Pihak Google Adsense mengaku bahwa mereka belum bisa melakukan peninjauan karena tenaga mereka yang minim akibat pandemi Covid-19. Mereka mengaku mengurangi layanan selama berlangsungnya pandemi.

Penundaan peninjauan ini tentunya berbeda dengan penolakan permohonan. Jika pengajuan kita ditolak biasanya Google Adsense akan memberi jawaban bahwa blog kita belum memenuhi syarat Adsense dan mereka meminta kita memperbaikinya untuk diajukan kembali. Biasanya kita bisa mengajukan kembali sampai tiga kali. Kalau sudah tiga kali ditolak kita akan diberitahukan bahwa permohonan selanjutnya baru bisa dilakukan satu bulan ke depan.

Sementara untuk penundaan peninjauan mereka memberi jawaban berbeda. Jawaban mereka berisi pernyataan bahwa mereka belum bisa melakukan peninjauan karena adanya pengurangan aktivitas layanan akibat Covid-19. Mereka juga meminta maaf atas ketidaknyamaman. Dan kita masih bisa terus mengajukan permohonan baru tanpa batasan waktu.

Kalau dihitung-hitung, blog ini sudah hampir lebih 30 kali saya ajukan dan selalu mendapat jawaban yang sama bahwa mereka belum bisa meninjau.

Semoga pandemi segera berlalu.


Gara-Gara Covid 19 Peninjauan Adsense Masih Tertunda Gara-Gara Covid 19 Peninjauan Adsense Masih Tertunda Reviewed by Khairil Miswar on 8:03 PM Rating: 5

No comments:

Hosting Unlimited Indonesia
Powered by Blogger.